Home » , » Istighfar Nabi Musa عليه السلام

Istighfar Nabi Musa عليه السلام

Written By Rachmat.M.Flimban on 07 Oktober 2017 | 10/07/2017 10:34:00 AM

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ


Istighfar Nabi Musa عليه السلام

1. Keutamaan Istighfar dari Buku Kumpulan Do'a & Dzikir Dalam al-Qur'an dan Sunnah Karya Syaikh Prof. Dr. Abdurrozzaq bin Abdul Muhsin al-Badr, hal 26-30.

2. Istighfar dan Taubat dari Buku Hishnul Muslim Karya Syaikh Dr. Sa'id bin Ali bin Wahf al-Qahthani

3. Syarah Istighfar dan Taubat dari Buku Syarah Do'a dan Dzikir Hishnul Muslim oleh Madji bin Abdul Wahhab Ahmad, dengan koreksian Syaikh Dr. Sa'id bin Ali bin Wahf al-Qahthani, hal 598-605.

4. Istighfar Para Nabi dari Buku Fikih Do'a dan Dzikir Jilid 2 Karya Syaikh Prof. Dr. Abdurrozzaq bin Abdul Muhsin al-Badr, hal 410-416

5. Ya Allah...Ampunilah Aku dari Majalah Al-Furqon oleh Ustadz Abu Abdillah Syahrul Fatwa


Begitu pula Allah عزّوجلّ menyebutkan istighfar nabi-Nya Musa عليه السلام. Diatara hal itu adalah firman Allah عزّوجلّ tentang Musa عليه السلام:

قَالَ رَبِّ إِنِّي ظَلَمْتُ نَفْسِي فَاغْفِرْ لِي فَغَفَرَ لَهُ إِنَّهُ هُوَ الْغَفُورُ الرَّحِيمُ

Dia berkata, 'Wahai Rabbku, sungguh aku menzhalimi diriku, berilah ampunan untukku,' maka Dia memberi ampunan kepada-nya. Sungguh Dia Maha Pengampun lagi Maha Penyayang." (Al-Qashshash/28: 16)

Dan Musa عليه السلام berkata pula:

رَبِّ اغْفِرْ لِي وَلأخِي وَأَدْخِلْنَا فِي رَحْمَتِكَ وَأَنْتَ أَرْحَمُ الرَّاحِمِينَ

'Wahai Rabbku. berilah ampunan untukku dan untuk saudaraku, dan masukkanlah kami dalam rahmat-Mu, dan Engkau Maha Penyayang di antara yang penyayang," (QS. Al-A'raf/7: 151)

Dan Musa عليه السلام berkata:

سُبْحَانَكَ تُبْتُ إِلَيْكَ وَأَنَا أَوَّلُ الْمُؤْمِنِينَ

"Mahasuci Engkau, aku bertauhat kepada-Mu, dan aku termasuk orang-orang beriman yang pertama." (QS. Al-A'raf/7: 143)

Dan Musa berkata:

وَاخْتَارَ مُوسَى قَوْمَهُ سَبْعِينَ رَجُلا لِمِيقَاتِنَا فَلَمَّا أَخَذَتْهُمُ الرَّجْفَةُ قَالَ رَبِّ لَوْ شِئْتَ أَهْلَكْتَهُمْ مِنْ قَبْلُ وَإِيَّايَ أَتُهْلِكُنَا بِمَا فَعَلَ السُّفَهَاءُ مِنَّا إِنْ هِيَ إِلا فِتْنَتُكَ تُضِلُّ بِهَا مَنْ تَشَاءُ وَتَهْدِي مَنْ تَشَاءُ أَنْتَ وَلِيُّنَا فَاغْفِرْ لَنَا وَارْحَمْنَا وَأَنْتَ خَيْرُ الْغَافِرِينَ. وَاكْتُبْ لَنَا فِي هَذِهِ الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الآخِرَةِ إِنَّا هُدْنَا إِلَيْكَ قَالَ عَذَابِي أُصِيبُ بِهِ مَنْ أَشَاءُ وَرَحْمَتِي وَسِعَتْ كُلَّ شَيْءٍ فَسَأَكْتُبُهَا لِلَّذِينَ يَتَّقُونَ وَيُؤْتُونَ الزَّكَاةَ وَالَّذِينَ هُمْ بِآيَاتِنَا يُؤْمِنُونَ. الَّذِينَ يَتَّبِعُونَ الرَّسُولَ النَّبِيَّ الأمِّيَّ الَّذِي يَجِدُونَهُ مَكْتُوبًا عِنْدَهُمْ فِي التَّوْرَاةِ وَالإنْجِيلِ

"Apakah Engkau akan membinasakan kami dengan sebab apa yang dilakukan orang-orang bodoh di antara kami, tidaklah ia melainkan cobaan-Mu, Engkau menyesatkan dengannya siapa yang Engkau kehendaki, dan Engkau beri petunjuk siapa yang Engkau kehendaki, Engkau wali bagi kami, maka berilah ampunan untuk kami, dan rahmatilah kami, dan Engkau sebaik-baik Dzat yang memberi ampunan. Tuliskan untuk kami di dunia ini kebaikan dan di akhirat, sungguh kami kembali kepaaa-Mu. Dia berfirman. 'Azab-Ku Aku timpakan kepada siapa Aku kehendaki, dan rahmat-Ku meliputi segala sesuatu. Aku akan menuliskannya kepada orang-orang bertakwa, mengeluarkan zakat, dan orang-orang yang beriman terhadap ayat-ayat Kami. Mereka yang mengikuti Rasul sang nabi ummi yang mereka dapati tertulis di sisi mereka dalam Taurat dan Injil'" (QS. Al-A'raf/7: 155-157)


Menukil dari eBook Istighfar dan Taubat, Ibnu Majjah


ٱلْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ ٱلْعَٰلَمِين


Anda Sedang membaca artikel yang berjudul Istighfar Nabi Musa عليه السلام Silahkan baca artikel dari HOSE AL ISLAM Tentang , Yang lainnya. Dan Ingin Mengeprint klik tombol prin di Bawah, atau bookmark halaman ini dengan URL : https://baytal-islam.blogspot.com/2017/10/istighfar-nabi-musa.html
Klik Untuk Print Friendly and PDF
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Blog author | Rachmat.M,MA | Duta Asri Palem 3
Copyright © 2013. HOSE AL ISLAM - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger